Latihan SOAL UN Bahasa Indonesia SD bag 1
SOAL SOAL
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar
- Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1−5!
Bakat menulis Sony sudah muncul sejak usia 8 tahun. Kemahirannya tersebut bisa jadi
merupakan warisan dari ayahnya. Ayahnya memang terkenal sebagai seorang penulis yang
karya-karyanya sangat digemari orang. Banyak orang mengatakan bahwa ayahnya adalah
seorang penulis yang hebat. Hal ini disebabkan tulisan-tulisan ayahnya dinilai mampu
membahagiakan hati orang-orang yang membacanya.
Kini, meskipun masih kelas VI SD, Sony sudah menerbitkan belasan novel yang
dikarangnya sendiri. Selain sudah menerbitkan buku, Sony juga selalu menjadi juara dalam
setiap lomba yang diikutinya. Pernah ia menjadi juara dalam lomba menulis cerita anak tingkat
kota madya dan lomba menulis puisi anak tingkat provinsi Jawa Barat. Jika dihitung, jumlah
piagam dan piala yang berderet di rumahnya sudah mencapai lebih dari tiga puluh buah.
Semua prestasi Sony tersebut tentu saja diawali oleh perjuangan dan ketekunan. Dorongan
semangat dari ayahnya memang sangat berpengaruh. Namun, prestasi Sony takkan dapat diraih
tanpa adanya kemauan yang kuat dalam dirinya untuk tetap menulis. Kelak, ia berharap bisa
menjadi seorang penulis terkenal seperti ayahnya. Ia pun berharap tulisan-tulisannya bisa
bermanfaat bagi semua orang, khususnya anak-anak.
1. Apa yang menjadi harapan Sony di masa depan?- a. menerbitkan banyak buku
- b. menjadi juara di setiap lomba
- c. menjadi seorang penulis terkenal
us - d. menulis puisi yang bagus-bag
- Bagaimana cara Sony meraih berbagai prestasi?
- a. Sony mewarisi kemahiran menulis dari ayahnya.
. - b. Sony terus-menerus menulis tanpa mengenal waktu.
- c. Sony meminta dorongan semangat dari keluarganya
- d. Sony berkemauan kuat dan tekun menulis
- a. Sony mewarisi kemahiran menulis dari ayahnya.
- Di tingkat mana Sony berhasil menjadi juara lomba menulis puisi anak?
- a. provinsi
- b. kecamatan
- c. kabupaten
- d. Kelurahan
- Mengapa karya-karya ayah Sony digemari banyak orang?
- a. Karena ayah Sony baik hati dan senang menolong orang.
- b. Karena karya-karya ayah Sony berisi cerita petualangan.
- c. Karena tulisan ayah Sony dinilai dapat membahagiakan hati.
- d. Karena ayah Sony terkenal sebagai seorang penulis yang hebat.
- Kesimpulan isi bacaan tersebut adalah …
- a. Setiap orang memiliki bakat terpendam yang hebat.
- b. Prestasi dapat diraih melalui perjuangan, ketekunan, dan kemauan kuat.
- c. Dorongan orang tua sangat penting agar anak menjadi pintar.
- d. Kebahagiaan bisa dicapai dengan tekun menulis cerita
- Bacalah cerita rakyat berikut untuk menjawab soal nomor 6−8!
Pada suatu pagi, beberapa anak burung berkumpul di tengah hutan sambil bergurau.
Mereka adalah Burung Merak, Burung Beo, Burung Murai Batu, Burung Elang, dan Burung
Gereja.
Burung Merak, Burung Beo, Burung Murai Batu, dan Burung Elang memamerkan diri
kepada Burung Gereja. Burung Merak memamerkan bulunya yang indah. Burung Beo
memamerkan suaranya yang indah. Burung Murai Batu memamerkan kicauannya yang merdu.
Burung Elang memamerkan kegagahannya.
Burung Gereja sedih. Tak ada dalam dirinya yang bisa dibanggakan. Bulunya tidak indah.
Suaranya juga tidak merdu. Badannya pun tidak gagah. Lalu, Burung Gereja pulang ke rumah
dan bertemu dengan ibunya. Ia menceritakan kesedihannya. Ibu Burung Gereja menghibur
anaknya.
Suatu hari, Burung Gereja berjalan-jalan ke hutan. Ia ingin sekali menemui teman-
temannya, tetapi tidak ada satu pun temannya yang terlihat. Ia lalu berjalan ke tepi hutan. Di
tempat Pak Tani, Burung Gereja melihat Burung Merak, Burung Beo, Burung Murai Batu, dan
Burung Elang dalam perangkap Pak Tani. Mereka bercerita hendak dijual ke kota.
Burung Merak, Burung Beo, Burung Murai Batu, dan Burung Elang sedih. Mereka menyesali
kesombongannya.
(Dikutip dengan pengubahan dari Cermat Berbahasa, Penerbit Tiga Serangkai)
6. Latar cerita rakyat tersebut adalah ….- a. kota
- b. hutan
- c. desa
- d. gunung
- Watak tokoh Burung Murai Batu dalam cerita tersebut adalah ….
- a. penyabar
- b. rendah hati
- c. keras kepala
- d. tinggi hati
- Amanat yang dapat kita petik dari cerita tersebut adalah …
- a. Kita tidak boleh menyombongkan kelebihan yang kita miliki.
- b. Kita tidak boleh memamerkan kekurangan kita.
- c. Kesabaran dan ketabahan hati akan mendatangkan kebaikan.
- d. Kita harus membanggakan diri sendiri supaya percaya diri.
- Alkisah, ada sebuah kerajaan bernama Kerajaan Linggar dipimpin oleh seorang ratu,
bernama Ratu Sima. Ratu Sima mempunyai tiga orang putra, semuanya laki-laki. Putra
pertama dan keduanya lahir kembar, bernama Pangeran Seta dan Pangeran Seto.
Keduanya putra kesayangan Ratu Sima. Sementara putra ketiganya lahir cacat. Matanya
buta. Ia bernama Pangeran Rasi. Sejak kecil, Pangeran Rasi dibesarkan oleh Mbok Tumi,
dayang kerajaan yang ditugaskan mengasuh Pangeran Rasi. Mereka hidup bahagia, hingga
Pangeran Rasi menjadi pemuda yang baik dan santun budi pekertinya.
Kemarau terus melanda Kerajaan Linggar. Seluruh rakyat sangat berharap turunnya
hujan. Kerajaan Linggar kekeringan. Ada yang mengatakan, Kerajaan Linggar terkena
hukuman karena keserakahan Pangeran Seta dan Pangeran Seto yang menebang pohon di
hutan Randualas, yaitu hutan yang tumbuh di samping Kerajaan Linggar. Seluruh rakyat tak
ada yang berani melaporkan keserakahan kedua pangeran kembar itu. Semua orang takut
karena keduanya putra kesayangan ratu.
(Dikutip dari Cermat Berbahasa, Penerbit Tiga Serangkai)
9. Berdasarkan kutipan dongeng tersebut, perbedaan watak Pangeran Seta dan Pangeran
Rasi adalah …- a. Pangeran Seta bersifat bijaksana, sedangkan Pangeran Rasi rendah hati.
- b. Pangeran Seta bersifat serakah, sedangkan Pangeran Rasi baik hati.
- c. Pangeran Seta bersifat kasar, sedangkan Pangeran Rasi santun.
- d. Pangeran Seta bersifat dermawan, sedangkan Pangeran Rasi serakah.
- Bacalah laporan hasil pengamatan berikut!
Objek pengamatan: Kerbau
Tempat : Di kandang kerbau Pak Sanif, Desa Mekarwangi
Waktu : Pukul 14.00−15.30
Tanggal 21 Januari 2006
Hasil-hasil Pengamatan
Gerakan kerbau sangat lamban. Namun, hewan ini adalah pekerja yang ulet. Ia
sanggup bekerja seharian penuh membajak sawah.
Kerbau merupakan binatang kandang yang terbesar. Ia punya tanduk panjang dan
kuku yang kuat. Namun, ia tidak galak. Ia senang bersahabat kepada seorang bocah
sekalipun. Kerbau juga sangat setia kepada majikannya. Jarang sekali ia mengamuk
ataupun berontak.
Kerbau biasa hidup tertib. Ia pun tidak senang mengembara jauh dari kandangnya. Karena
itu, para penggembalanya dapat asyik tidur-tiduran tanpa rasa takut kehilangan.
(Dikutip dari Intisari Bahasa Indonesia,
Penerbit Pustaka Setia)
10. Topik laporan hasil pengamatan tersebut adalah ….- a. makanan kesukaan kerbau
- b. ukuran tubuh kerbau
- c. tingkah laku kerbau
- d. tugas-tugas kerbau
- Perhatikan cuplikan rubrik khusus berikut!
Tawuran antarsekolah, tawuran antara mahasiswa dan polisi, serta kekerasan di sekolah
masih merupakan fakta cukup dominan dari potret pendidikan kita di 2008. Gejala tawuran
sebenarnya merupakan pengalaman khas anak sekolah kota besar di Indonesia. Namun,
saat ini gejala itu merambah bahkan hingga sekolah-sekolah di pedesaan. Dengan pesatnya
sistem informasi yang dibawa melalui televisi dan internet, tawuran seakan menjadi model
pembelajaran yang cepat sekali ditangkap otak kecil para siswa kita untuk tak segan
menirunya.
(Dikutip dari Media Indonesia, 5 Januari 2009)
11. Isi berita pada rubrik khusus tersebut adalah …- a. Tawuran masih menjadi fakta cukup dominan pendidikan kita.
. - b. Gejala tawuran sebagai pengalaman semua anak sekolah.
- c. Sistem informasi membuat para siswa meniru model pembelajaran yang salah
- d. Kekerasan di sekolah hendaknya segera diberantas.
- a. Tawuran masih menjadi fakta cukup dominan pendidikan kita.
- Bacalah puisi berikut untuk menjawab soal nomor 12 dan 13!
Sembilan bulan kuhuni rahimmu
Selama itu kau menanti hadirku
Hingga kulihat dunia ini
Dengan nyaringnya tangisan pertama
Belasan tahun sudah kau menemaniku
Tiada putus bersabar
Dengan kenakalanku
Akan kubalas jasamu, Ibu
Karena sungguh aku yakin
Surga ada di telapak kakimu
12. Amanat yang terkandung dalam puisi tersebut adalah …- a. Jasa seorang ibu tidak ternilai.
- b. Ibu bersabar dengan kenakalan anak.
- c. Seorang ibu menanti kelahiran anaknya.
- d. Seorang anak harus membalas kebaikan ibu
- Makna kata “surga ada di telapak kakimu” pada puisi tersebut adalah ….
- a. di bawah telapak kaki ibu ada surga
- b. berbakti kepada ibu akan masuk surga
- c. mencium kaki ibu akan disayangi
- d. kesabaran ibu takkan pernah putus
- Tini : “Kamu tidak boleh berkata begitu, Ton! Apa buktinya?”
Tono : “Memang aku belum mempunyai bukti apa-apa, tapi aku yakin Tuti yang mencuri
ponselmu!”
Tini : “Sudahlah, jangan macam-macam! Tuti tidak mungkin melakukan hal itu. Ia
sahabatku. Aku sangat kenal siapa dia.”
Tono : “Maafkan aku, Tin. Memang aku baru menebak-nebak saja.”
14. Amanat yang sesuai dengan teks drama tersebut adalah …- a. Mencuri merupakan perbuatan yang tidak terpuji.
- b. Seorang sahabat baik tidak mungkin berbuat jahat.
- c. Kita tidak boleh menuduh seseorang tanpa bukti yang jelas.
- d. Bukti kejahatan harus dicari sebelum pelakunya ditangkap.
- Bacalah cerita berikut untuk menjawab soal nomor 15 dan 16!
Mertua Si Kabayan sangat jengkel kepada menantunya. Setiap hari Si Kabayan hanya bermalas-
malasan. Saat mertuanya meminta bantuan, Si Kabayan selalu menolak dengan segala macam
alasan. Semua nasihat mertuanya sedikit pun tidak mengubah sikap jeleknya itu. “Dasar
Kabayan si Tebal Muka!” umpat mertuanya.
15. Tema cerita tersebut adalah ….- a. kejengkelan mertua Si Kabayan
- b. kemalasan Si Kabayan
- c. penolakan Si Kabayan
- d. sikap jelek Si Kabayan
- Dasar Kabayan si Tebal Muka!”
Maksud dari penggalan kalimat tersebut adalah …- a. Kabayan adalah orang yang berkulit muka tebal.
- b. Kabayan adalah orang yang tidak tahu malu.
- c. Kabayan adalah orang yang malas bekerja.
- d. Kabayan adalah orang yang suka melawan.
- “Dasar Kabayan si Tebal Muka!”
Maksud dari penggalan kalimat tersebut adalah …- a. Kabayan adalah orang yang berkulit muka tebal.
- b. Kabayan adalah orang yang tidak tahu malu.
- c. Kabayan adalah orang yang malas bekerja.
- d. Kabayan adalah orang yang suka melawan.
- Bacalah teks dialog berikut!
Reza : “Selamat siang, Pak!”
Polisi : “Ya, selamat malam. Ada apa, Dik?”
Reza : “Saya menemukan dompet ini di jalan, Pak.”
Polisi : “….”
Reza : “Baik, Pak. Terima kasih.”
18. Kalimat yang tepat untuk melengkapi ucapan Polisi adalah …- a. Simpan saja dompet itu untukmu, Dik.
- b. Silakan Adik menggunakan uangnya dengan baik.
- c. Serahkan kepada Bapak, nanti Bapak hubungi pemiliknya.
- d. Silakan Adik tanyakan kepada polisi lalu lintas di sana.
- Data:
1. Zahratun Nisa
2. Bogor, 11 Januari 1998
3. Jalan Hegar Asri V/3 Bandung
4. Islam
19. Data tersebut jika diisikan ke dalam daftar riwayat hidup yang terdiri atas nama, tempat dan
tanggal lahir, agama, dan alamat, urutan yang tepat adalah ….- a. 1, 4, 2, dan 3
- b. 1, 3, 2, dan 4
- c. 1, 2, 3, dan 4
- d. 1, 2, 4, dan 3
- Penulisan kata depan yang tepat terdapat dalam kalimat …
- a. Kemarin Ayudia bertamasya kePulau Buton.
- b. Isma lebih tinggi dari pada adiknya.
- c. Aku meminjamkan buku itu kepada Ruri.
- d. Kucing itu bersembunyi dibawah meja.
- (1) Ibu memberiku izin.
(2) Aku akan datang ke rumahmu malam ini.
21. Kalimat majemuk yang tepat untuk kedua kalimat tersebut adalah …- a. Ibu memberiku izin agar aku akan datang ke rumahmu malam ini.
- b. Apabila ibu memberiku izin, aku akan datang ke rumahmu malam ini.
- c. Ibu memberiku izin meskipun aku akan datang ke rumahmu malam ini.
- d. Ketika ibu memberiku izin, aku akan datang ke rumahmu malam ini.
- (1) Pijat kulit dengan lembut hingga terserap seluruhnya.
(2) Usapkan dengan ujung jari ke kulit wajah dan leher yang bersih.
(3) Ratakan pelembab di kulit dengan telapak tangan.
(4) Tuangkan pelembab ke ujung jari secukupnya.
22. Urutan petunjuk penggunaan pelembab wajah yang tepat adalah ….- a. (1) − (3) − (2) − (4)
- b. (2) − (1) − (3) − (4)
- c. (4) − (2) − (3) − (1)
- d. (2) − (3) − (1) − (4)
- Pemimpin negara itu terkenal karena sifatnya yang “bengis.”
Sinonim kata yang dicetak miring pada kalimat tersebut adalah ….- a. kejam
- b. galak
- c. tegas
- d. sombong
- Kartika menyangkal ketika dituduh mencuri dompet teman sebangkunya.
Kata menyangkal pada kalimat tersebut berantonim dengan kata ….- a. melawan
- b. menantang
- c. membantah
- d. menggeleng
- Buku itu … ayahku sebelum ia meninggal dunia.
Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ….- a. ditulis
- b. menulis
- c. tulisan
- d. tertulis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar